Senin, 22 September 2014

Pengertian Burdah




Menurut Ibnu Sayidih kata Burdah itu berasal dari kata al-Burdu yaitu baju yang bergaris-garis, dan orang Arab mengkhususkannya untuk hiasan. Jamaknya Burdah adalah Abradun, Abrudun dan Burudun. Sedangkan al-Burdatu yaitu kain yang digunakan sebagai selimut. Ada yang mengatakan Burdah adalah kain yang terbuat dari bulu berumbai-rumbai.

Syaikh Syamir mengungkapkan bahwa orang Arab Khuzaimiyah kerap kali menggunakan semacam sapu tangan atau kain yang terbuat dari bulu yang ia gunakan untuk sarung. Aku pun menanyakannya: “Apakah namanya ini?” Dijawab: “Ini adalah Burdah selubung yang bergaris.” Burdah adalah kain persegi empat yang ada hitamnya. Burdah lebih mirip dengan selendang karena kasar atau halusnya.

Habib Salim bin Abdullah asy-Syathiri mengatakan Burdah artinya mantel, dan juga dikenal sebagai Bur’ah yang berarti syifa’ (kesembuhan). Sedangkan Prof. Dr. KH. Said Aqil Siraj mengartikan Burdah dengan selimut lurik-lurik (bergaris-garis) yang berserat kasar. Adapun selimat yang halus disebutnya Batthaniyah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar